Bagi Anda yang merasa jika ponsel seringkali terasa lambat dan sulit untuk digunakan, cobalah mengikuti beberapa cara mengatasi HP Samsung lemot. Namun jangan pernah berharap mendapatkan performanya akan melebihi ekspektasi, pasalnya hal ini juga bergantung dengan spesifikasinya.
Daftar Isi
Cara Mengatasi HP Samsung Lemot
Ada beberapa penyebab yang membuat HP Samsung Anda begitu lemot. Faktor utamanya yakni ketersediaan kapasitas RAM, jenis memori dan processor. Apabila spesifikasi tersebut memang pas-pasan maka jangan heran apabila terasa begitu lambat pada saat menggunakannya.
Mematikan Animasi
Salah satu kelebihan dari HP Samsung adalah memakai sistem operasi OneUI dengan basis Android. Merk HP ini senantiasa mengoptimalkan OneUI sehingga memunculkan animasi pada layar tampak begitu nyata. Namun pada faktanya, hal ini menjadi faktor mengapa HP menjadi lemot.
- Masuklah ke menu Pengaturan
- Klik pada menu Tentang Ponsel
- Pilih pada menu Informasi Perangkat
- Klik pada nomor versi sebanyak 7 kali
- Kembalilah ke menu Pengaturan
- Bukalah menu Pilihan Pengembang
- Carilah menu Skala Animasi Jendela, Animator dan Transisi
- Pilih Animasi Mati untuk mematikannya
Menghapus File dengan Ukuran Besar
Masing-masing tipe HP Samsung mempunyai kapasitas memori internal yang berbeda-beda mulai dari 8GB hingga 512 GB. Apabila ukurannya cukup besar tentu tidak perlu khawatir karena bisa menyimpan file besar, lain halnya jika spesifikasinya relatif kecil. Jadi perlu dihapus secara rutin agar tidak lemot.
Jika Anda ingin mengatasi memori internal yang kecil maka bisa dilakukan dengan menambahkan microSD ke dalam slot eksternal. Namun harus gunakan Class10 agar kecepatan filenya pun tetap terjaga. Mengingat apabila kualitasnya abal-abal justru membuat HP Samsung terasa begitu lemot.
Memanfaatkan Fitur Perawatan
Samsung sendiri telah menyediakan fitur khusus untuk mengoptimalkan kinerja ponselnya sehingga tidak lemot. Namun masih banyak pengguna HP Samsung yang tidak menyadari pentingnya menu ini sehingga mereka pun tidak pernah menggunakannya. Berikut caranya:
- Masuklah ke menu Pengaturan
- Klik menu Perawatan Perangkat
- Klik menu Optimalkan Sekarang
- Tunggu hingga proses pengoptimalan selesai
Menghapus File Cache
Salah satu penyebab dari HP lemot adalah karena terlalu banyak cache dari aplikasi. Hal ini tidak hanya berlaku pada Samsung saja melainkan seluruh merk HP seperti halnya di web fikrirasy.id. Anda perlu menghapusnya secara rutin sehingga tak akan memenuhi kapasitas penyimpanan. Berikut caranya:
- Masuklah ke menu Pengaturan
- Klik menu Aplikasi
- Cari aplikasi yang memiliki file cache cukup banyak
- Pilih menu Penyimpanan
- Klik menu Hapus Memori dan Hapus Data
Itulah tadi beberapa cara mengatasi HP Samsung lemot dapat Anda ikuti yang di kutip dari fikrirasy.id. Cobalah untuk selalu menjaga kinerja dari ponsel pintar tersebut sehingga sebagai pengguna pun tidak akan merasakan hal-hal yang mengganggu fungsi pemakaiannya.
Sumber : https://livaza.com